Bersama Yayasan Karya Alpha Omega Karang Taruna Kab Cianjur Adakan Screening Operasi Hernia
Cianjur | Karang Taruna Kabupaten Cianjur mengadakan kegiatan bakti sosial operasi Hernia untuk warga Cianjur dan sekitarnya. Terpantau pada hari Jumat 16/08/2024 pagi, puluhan penderita Hernia mengikuti screening di Sekretariat Karang Taruna Kabupaten Cianjur di Bojong Karang Tengah Cianjur.
Terselenggaranya bakti sosial operasi Hernia tersebut berkat terjalinnya kerjasama antara Karang Taruna dengan Yayasan Karya Alpha Omega.
"Benar, kegiatan hari ini kita lagi screening untuk operasi Hernia, kebetulan nanti operasinya di tanggal 18 Agustus dan kita akan berangkat tanggal 17 Agustus pagi/subuh," kata Sekretaris Karang Taruna Kabupaten Cianjur Siti Aliah S.Ip, Jumat.
Diketahui kegiatan baksos operasi Hernia tersebut merupakan kegiatan yang kedua kalinya, sementara untuk operasi bibir sumbing yang keempat kalinya akan dilaksanakan pada bulan September.
"Untuk warga Cianjur khususnya, bagi warga yang mempunyai penyakit hernia silakan menghubungi Karang Taruna, baik itu tingkat desa, kecamatan maupun kabupaten, kita akan membantunya. Karena program operasi Hernia ini kita lakukan 2 kali dalam satu tahun bersama Yayasan Karya Alpha Omega,"ajak Siti.
Setelah semua warga/pasien lulus secreening, nanti akan di operasi di EMC Cibitung yang mana saat pelaksanaannya Sekretaris Karang Taruna Kabupaten Cianjur akan turut mengawalnya kesana.
"Untuk yang sudah lulus secreening nanti akan di operasi di EMC Cibitung, Insya Alloh saya akan mengawalnya langsung. Nah, setelah beres di operasi pasien akan dirujuk ke Puskesmas masing-masing untuk pemeriksaan ulang," ucapnya.
Disinggung pesertanya yang sangat antusias bahkan ada juga yang datang dari luar Kabupaten Cianjur, dirinya mengaku saat merekrut pasien melakukan sosialisasi sampai ke tingkat provinsi. Sehingga sangatlah wajar jiga pada saat pelaksanaan pesertanya ada yang datang dari luar Cianjur.
"Ya, untuk merekrut peserta/pasien, kita melakukan sosialisasi di tingkat provinsi, karena kebetulan Ketua Karang Taruna Kabupaten Cianjur adalah wakil Sekretaris Jawa Barat dan saya sendiri masuk di anggota Karang Taruna Jawa Barat. Selain itu juga kita mensosialisasikan melalui pamflet/selebaran selebaran dan Alhamdulillah antusias masyarakatnya juga sangat bagus dan terbukti untuk hari ini ada sedikitnya 70 pasien," akunya.
Besar harapannya, kedepan di Kabupaten Cianjur khususnya, mari bersama berupaya untuk menjaga kesehatan khususnya mengobati pasien Hernia dan bibir sumbing yang sudah ada programnya.
"Intinya Karang Taruna siap membantu masyarakat di bidang kesehatan, karena kita punya program bersama yayasan Karya Alpha Omega dan mereka pun akan selalu menginformasikan dan mengajak kami untuk bekerjasama di bidang kesehatan untuk membantu masyarakat,"tandasnya.(Red)